Viral, Ada Orang yang Buang Air Besar di Kereta Commuter Line
materikuliah.my.id– Media sosial Twitter dihebohkan dengan unggahan dari akun @catterpink yang menyebutkan bahwa ada orang yang buang air besar di kereta commuter line. Unggahan pada 27 September 2018 pukul 20.22 WIB ini menunjukkan bahwa posisi kereta 1428 sedang ada di kawasan Jatinegara. Kejadian ini berlangsung di gerbong 10. Pemilik akun ini sudah melaporkan kasus ini ke akun Twitter @CommuterLine dan @krlmania.
Banyak orang yang kemudian membalas cuitan ini dengan menceritakan pengalaman yang hampir serupa. Hanya saja, ada orang yang berpikir jika orang yang sampai buang air besar di kereta commuter line ini sedang mengalami diare atau masalah pencernaan sehingga tidak lagi mampu menahannya.
Banyak pengguna Twitter lain yang juga mengaku pernah harus menahan keinginan buang air besar saat terjebak kemacetan atau saat berada di tengah-tengah angkutan umum.
Jika kita juga mengalami kondisi yang cukup memalukan ini dan tak kunjung bisa menemukan toilet, pakar kesehatan menyarankan kita untuk lebih tenang dan tidak mudah panik. Cobalah untuk berdiri atau berbaring demi menahan buang air besar.
Jangan melakukan posisi duduk atau berjongkok karena hal ini justru akan membuat tekanan untuk melakukan buang air besar meningkat. Dengan posisi berdiri atau berbaring, maka tekanan pada perut bisa berkurang sehingga kita pun bisa menahan buang air besar hingga menemukan toilet.
Ada baiknya kita berusaha untuk buang air besar sebelum melakukan perjalanan atau menghadiri acara penting agar tidak mengalami kejadian memalukan ini. Selain itu, cobalah untuk tidak mengonsumsi makanan yang kaya akan serat atau bisa memproduksi gas seperti sayuran, kacang-kacangan, dan buah-buahan beberapa jam sebelum ada acara penting yang dikhawatirkan bisa memicu keinginan untuk buang air besar.
Bagaimana cara merangsang buang air besar sebelum kita melakukan aktivitas? Cobalah untuk minum kopi yang bisa membantu kita ingin melakukannya.
Menahan buang air besar memang bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuh seperti konstipasi di kemudian hari. Karena alasan inilah jika memang kita sudah ingin melakukannya, segera pergi ke toilet demi mengosongkan perut.
Posting Komentar untuk "Viral, Ada Orang yang Buang Air Besar di Kereta Commuter Line"